Masjid Al Irsyad Satya (foto: kotabaruparahyangan.com)
Share artikel ini:


Kabupaten Bandung Barat mempunyai salah satu masjid yang ikonik di Jawa Barat, yaitu Masjid Al-Irsyad Satya. Masjid yang berada di Komplek Kota Baru Parahyangan ini merupakan bagian dari Al-Irsyad Satya Islamic School.

Dibangun pada tahun 2009 (7 September 2009/17 Ramadhan 1430 H) dan selesai pada tahun 2010 (27 Agustus 2010/17 Ramadhan 1431 H), dengan diarsiteki oleh Ridwan Kamil, yang kini adalah Gubernur Jawa Barat. Masjid ini bisa memuat 1500 jamaah dan berada di lahan seluas 1 Ha.

Masjid ini pun mendapat penghargaan “The Best 5 Building of The Year 2011 untuk Kategori Bangunan Religi, versi Archdaily & Green Leadership Award tahun 2011” yang diberikan oleh BCI Asia.

Masjid Al-Irsyad Satya memang memiliki desain bangunan yang tidak umum. Keseluruhan bangunannya hanya berbentuk kubus, tidak memiliki kubah setengah lingkaran seperti masjid lainnya. Bagian dalam masjid juga dibuat sangat simpel, hanya ada karpet untuk shalat, rak gantung untuk mukena dan rak Al-Quran, mimbar, dsb. Warna pada masjid ini juga hanya terdiri dari 3 warna, yaitu hitam, putih, dan abu-abu.

Masjid Al Irsyad Satya {foto: kotabaruparahyangan.com)

Dekorasi utama dari masjid ini adalah kolam yang berada dibagian depan masjid, yang sekaligus menunjukan arah kiblat. Kolam tersebut terhitung dangkal, terdapat ikan didalamnya dan juga dekorasi utama berupa bola bertuliskan kaligrafi “Allah SWT”. Di belakangnya, desain masjid sengaja dibuat tanpa dinding, sehingga pemandangan diluar menjadi background bagi kolam tersebut.

Bagian mihrab yang terbuka memberi kesan infinity sekaligus menyatukan interior masjid dengan alam {foto: kotabaruparahyangan.com)

Desain masjid ini juga menjadikan sirkulasi udaranya sangat baik. Karena, selain dari dinding di belakang kolam yang terbuka, seluruh sisi permukaan dinding masjid juga memiliki lubang-lubang yang dihasilkan oleh susunan batu bata dan desainnya.

Berikan bintang kamu
[Total: 7 Rata-rata: 4.4]



Berlangganan
Beritahu tentang
guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat semua komentar